Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Nuansa Pesta Demokrasi Natural Pilkades Serentak di Sidrap

Minggu, 15 Oktober 2023 | 13:21 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-15T09:18:42Z

Pilkades Digelar di 17 Desa dan 50 Cakades Tampil Bersaing Perebutkan 17 Kursi Kades    



Inspeksi pasukan Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah selaku Irup yang disertai Bupati Sidrap dan Dandim 1420 Sidrap, dalam Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkades Serentak di Sidrap. (Foto: Diskominfo Sidrap).


NuansaBaru.ID, SIDRAP - Dinamika perjalanan demokrasi tingkat desa di Kabupaten Sidenreng Rappang mencapai klimaks. Hari ini, Ahad, 15 Oktober 2023, berlangsung pesta demokrasi Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak. 


Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadiks Kominfo) Kabupaten Sidrap H. Bachtiar S. Hi., M. Si melalui stafnya menyebutkan, pilkades serentak tersebut berlangsung di 17 desa yang tersebar pada 8 kecamatan.

Adapun nama desa dan penyebaran dari 17 desa ya g menggelar pilkades tersebut, terbanyak di Kecamatan Kulo sebanyak 5 desa yakni, Desa Mario, Rijangpanua, Kulo, Binabaru dan Abbokongeng. 

Disusul Kecamatan Pituriase 3 desa yakni, Desa Bilariase, Botto dan Leppangeng. Selebihnya, masing-masi 2  crxa di Kecamatan Matiteng gae, Baranti dan Pituriawa. Jelasnya, di Kecamatan Maritengngae yaki, Desa Allakuang dan Takkalasi. 

Sedangka di Kecamatan Baranti yakni, Desa Passeno dan Tonrongrijang dan di Kecamatan Pituriawa yakni, Desa Dongi dan Bulucenrana. Terakhir, masing-masing 1 drsa di Kecamatan Pancalautang, Pancarijang dan Duapitue. 

Jelasnya, di Kecamatan Pancalautang, Desa Wanio, di Kecamatan Pancarijang, Desa Bulowattang dan di Kecamatan Duapitue, Desa Kampale. Jadi, totalnya 17 desa yang menggelar pilkades serentak.


Suasana Apel Gelar Pasukan
Persiapan Pengaman Pilkades Serentak di Sidrap
(Foto: Sihumas Polres Sidrap  

Sebanhak 357 Personel Diturunkan 
Kawal Pilkades Serentak di Sidrap 

Tak diperoleh informasi pukul berapa hari ini kades terpilih pada masing-masing desa dapat diketahui khlayak. Namun diperkirakan selepas Salat Ashar, pemilihan langsung pemimpin desa itu bisa rampung. 

Yang pasti, mulai dari proses penjaringan dan pencalonan pilkades tersebut diperoleh informasi tak ada riak-riak apalagi gontok-gontokan yang menyertai proses demokrasi yang berbasis desa itu. 

Kondisi itu dapat dimaknai bahwa pesta demokrasi natural di tingkat desa patut menjadi cerminan politisi. Apalagi pihak Pemkab Sidrap, Forkopimda dan unsur terkait di daerah ini telah bersinergi melakukan persiapan pengamanan sekaligus tekah dilakukan deklarasi pemilu (pilkades) damai

Salah satunya sehari sebelumnya, telah digelar Apel Gelar Pasukan Persiapan Pengamanan Pilkades Serentak di Mapolres Sidrap, Sabtu, 14 Oktober 2023. Dan sebanyak 357 personel gabungan dipersiapkan untuk mengawal dan mengantisispasi potensi yang memungkinkan munculnya masalah.

Apel gelar pasukan dipimpin langsung Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K, dihadiri Bupati Sidrap Ir. H. Dolla Mando, Dandim 1420 Sidrap Letkol Inf. Andika Ari Prihantoro, S.E serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sidrap.

Adapun nama para calon kepala desa (cakades) yang tampil bersaing dan  berkontestasi dalam 17 desa tersebut, dapat dilihat pada, Tabel Daftar Nama 50 Calon Kepala Desa beserta Nomor Urut Calon dalam Pilkades Serentak di Kabupaten Sidrap, di bagian akhir uraian ini. 

Kapolres Slidrap AKBP Erwin Syah mengatakan, apel gelar pasukan merupakan bentuk kesiapan semua unsur yang terlibat dalam pengamanan pilkades gelombang II Kab. Sidrap tahun 2023.

"Pengecekan personel pengamanan dilakukan guna memberikan jaminan rasa aman bagi seluruh warga masyarakat Kabupaten Sidrap," tutur Erwin.

Ia mengingatkan para personel untuk meningkatkan kesiapsiagaan terhadap berbagai macam gangguan yang mungkin akan muncul, baik sebelum maupun setelah pencoblosan.

Sementara Bupati Sidrap H Dollah Mando mengatakan, pilkades yang digelar 6 tahun sekali merupakan salah satu pilar utama terselenggaranya pemerintahan desa yang demokratis.

“Harapan kita agenda ini dapat berjalan aman, lancar, dan sesuai aturan. Untuk itu peran personel pengamanan sangat penting dalam mengawal pilkades ini,” ujarnya Dollah.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa, Perempuan, dan Perlindungan Anak, H. Abbas Aras, Kepala Satpol PP dan Damkar, Usman Demma, dan Plt. Kepala Badan Kesbangpol, Andi Baharuddin. (*).


Referensi:  - Diskominfo Sidrap
                    - Sihumas Polres Sidrap 
Penulis/Editor: SUCI SRI WAHYUNI

Hukum

×
Berita Terbaru Update