Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Bupati Wajo: Ciptakan Ide Inovatif dan Transformasi Digital untuk Majukan Organisasi dan Almamater

Senin, 24 April 2023 | 09:50 WIB | 0 Views Last Updated 2023-04-24T13:37:17Z

Dari Pengukuhan Pengurus IKA SMADA-STIWA Wajo Masa Bakti 2023-2026



Bupati Wajo, Amran Mahmud berikan arahan di hadapan Pengurus IKA SMADA-STIWA dan hadirin (Foto: Diskomimfotik Wajo). 

NuansaBaru.ID, SENGKANG WAJO - Bupati Wajo, Amran Mahmud menghadiri Pengukuhan Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMAN 2 Sengkang - SMAN 3 Wajo (SMADA-STIWA) periode 2023 - 2026 yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo, Minggu, (23/04-2023).


Pengukuhan pengurus oleh Kepala Unit Pelaksana Tehnis (UPT) SMAN 3 Wajo, Muh. Yusuf Ramayana. Pengukuhan ini dirangkaian dengan Halal Bihalal Ikatan Keluarga Alumni SMAN 2 Sengkang - SMAN 3 Wajo dengan pembawa Hikmah K. M. Andi Hafid Mappatoba.

Dalam suasana Hari Raya Idul Fitri ini, Amran Mahmud yang hadir bersama Ketua TP PKK, Sitti Maryam Amran Mahmud - yang juga Ketua Umum IKA SMADA-STIWA periode sebelumnya - berbaur dengan hadirin. Hadirin yang dimaksudkan, jajaran Dewan Pembina, Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan, serta jajaran pengurus dan alumni SMADA-STIWA.

Dalam uraiannya Amran Mahmud mengenang, bahwa pembentukan IKA Smada diinisiasi dan didirikan tahun 1993. Kemudian, lanjutnya, SMAN 2 Sengkang ini berubah nama menjadi SMAN 3 Wajo, sehingga namanya juga menjadi IKA SMADA-STIWA.

"Tiga puluh (30) tahun lalu, saya inisiasi berdirinya IKA Smada ini. Tepatnya, pada tahun 1993 dengan tujuan untuk bisa memberikan kontribusi dan bermanfaat untuk almamater," kenang Amran Mahmud yang juga merupakan Ketua Dewan Pembina (DP) IKA SMADA-STIWA.

Bupati yang juga dikenal sebagai Ketua ICMI (Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia) Wajo ini berharap agar pengurus yang baru ini bisa menciptakan ide-ide yang inovatif dan bertransformasi dengan dunia digital untuk memajukan organisasi dan almamater.

"Saya ucapkan selamat dan sukses atas pelantikan pengurus IKA Smada-Stiwa. Saya optimis, dengan upaya maksimal, pengurus yang baru ini bisa berkontribusi baik pengembangan almamater maupun alumni itu sendiri," ujarnya. 





Atas: Bupati Wajo yang juga Ketua Dewan Pembina IKA SMADA-STIWA, Amran Mahmud bersalaman akrab dengan Pengurus IKA SMADA-STIWA. (Foto: Diskominfotik Wajo).

Bawah: Kepala UPT  SMAN 3 Wajo, Muh. Yususf Ramayana mengukuhkan
 Pengurus IKA SMADA-STIWA (Foto: Diskominfotik Wajo)  

IKA SMADA STIWA bukan tentang
Kuantitas tapi kepada Kualitas

Sementara, Kepala UPT (Kepala Sekolah) SMAN 3 Wajo atau istilah dulu Kepala Sekolah Muh. Yusuf Ramayana menyampaikan bahwa IKA SMADA-STIWA ini mampu mempersatukan semangat para alumni untuk memajukan almamater. Pasalnya Ikatan Keluarga Alumni lebih menekankan pengembangan almamater dan membantu sesama alumni.

Yusuf Ramayana memenegaskan agar para pengurus IKA harus selalu memaknai apa yang menjadi kearifan lokal. Dan keberadaan pengurus IKA SMADA-STIWA ini sedapat mungkin pada posisi netral.

"Kita juga akan membuka kelas inspirasi, sehingga kita mengajak para alumni, khususnya yang sudah berhasil dan sukses untuk memberikan inspirasi dan semangat kepada pada siswa dan siswi nantinya dalam kelas tersebut," ungkapnya.

Ketua Umum IKA SMADA-STIWA, Eka Syafran dalam penyampaiannya berharap bahwa IKA SMADA-STIWA ini bukan saja tentang kuantitas, akan tetapi kepada kualitas dan kepedulian terhadap IKA itu sendiri.

Adapun Sttuktur Pengurus Inti SMADA-STIWA yang dikukuhkan itu, yakni Ketua Harian IKA SMADA-STIWA, Ketua Hsrian, Gustan Nur dengan Sekretaris Umum, Ambo Mase dan Bendahara Umum, Andi Sugiratu Sila.

STRUKTUR PENGURUS IKA SMADA-STIWA 
Masa Bakti 2023-2026

Ketua Umum: Eka Syafran
Ketua Harian: Gustan Nur
Sekretaris Umum: Ambo Mase
Bendahara Umum: Andi Sugiratu Sila
Dilengkapi: Dewan Pembina
Dibantu: Struktur Kepengurusan lainnya 

Referensi: Disarikan dari urain berita

Penulis/Editor: ABDUL

Hukum

×
Berita Terbaru Update