Malam Ini, Indonesia Awali Kiprah di Turnamen AFF U-16 Kontra Philipina



Gaya Juru Racik Timnas U-16, Bima Sakti ketika meramu anak asuhannya. (Foto: Dok. PSSI).

NUANSABARU.ID, SLEMAN - Tim nasional Indonesia U-16, malam ini Ahad (31/7/2022), akan mengawali kiprahnya di AFF U-16 Boys Championship 2022. Filipina menjadi lawan pertama.

Pertandingan dijadwalkan tersaji pukul 21.00 Wita di Stadion Maguwoharjo Kabupaten Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti menyatakan, anak asuhnya siap menghadapi laga perdana tersebut. Ia membeberkan sudah melakukan persiapan dari 11 Juli 2022 dan melakukan beberapa kali uji coba lokal.

"Alhamdulillah, pemain dalam kondisi sehat dan siap lakukan pertandingan besok (hari ini, red) mengawali turnamen AFF U-16,” ujar Bima Sakti, dikutip dari situs resmi PSSI, www.pssi.org.

Bima, sapaan singkat Juru Racik Garuda Muda itu juga menekankan para pemain untuk respek kepada semua tim yang akan dihadapi.

"Menurut saya semua tim di Grup A ini adalah tim yang bagus, mereka punya persiapan yang bagus," terang mantan pilar timnas itu.

Berita terkait:  

Tutnamen Piala AFF U-16 diikuti 12 tim yang dibagi dalam tiga grup. Tuan rumah Indonesia tergabung di grup A bersama Filipina, Vietnam, dan Singapura.


Grup B diisi Thailand, Timor Leste, Laos, dan Brunei Darussalam. Sedangkan Malaysia bakal bersaing dengan Australia, Myanmar, dan Kamboja di grup C. (MUSAFIR/ABDUL-NB)


Suasana latihan Timnas U-16 persiapan perebutan Piala AFF U-16 tahun 2022 (Foto: Twitter resmi PSSI)


Topik Terkait

Baca Juga :